Jumat, 23 Juli 2010

Mengapa manusia butuh minum air putih?

Air, salah satu material yg paling dominan di bumi, dan juga merupakan bahan yg sangat dibutuhkan oleh tubuh manusia. Sekitar 75 % dari tubuh manusia dewasa terdiri dari air. Air sangat penting dalam menjalankan fungsi di semua bagian organ tubuh dan mengatur suhu dan mengirim nutrisi ke seluruh bagian tubuh. Riset memperlihatkan dengan menjaga kecukupan air didalam tubuh memungkinkan untuk mengurangi sakit seperti rheumatoid arthritis, sakit punggung, migrain dan tekanan darah tinggi.

Berapa sering seharusnya saya minum?

percaya atau tidak, manusia kehilangan ½ liter lebih setiap hari air hanya dalam bernafas! Secara normal manusia kehilangan 10 gelas air dalam bernafas, menjalankan metabolisme tubuh, dan berkeringat. Apa yg dikeluarkan oleh tubuh harus dikembalikan untuk menjaga keseimbangan jumlah cairan didalam tubuh. Jangan menunggu sampai haus baru mencari segelas air. Sewaktu anda merasakan haus, anda mungkin sudah kehilangan 2 gelas air atau lebih didalam tubuh.

Berapa banyak seharusnya saya minum?

Jumlah air yg mencukupi sangat penting untuk menjaga tubuh berfungsi dgn baik. Rata rata orang hanya mengkomsumsi 6 gelas ukuran 250 ml air putih sehari. Ini dibawah rekomendasi sejumlah 8 gelas 250 ml air sehari. Berapa banyak air yg perlu anda komsumsi tergantung pada ukuran berat badan tubuh , tingkat aktivitas dan suhu udara.

Apakah ada waktu tertentu dimana saya harus minum air lebih?

Ppada situasi hari panas, dan juga anda perlu minum air lebih banyak ketika berada di cuaca yg dingin atau berada pada daerah ketinggian yg tinggi. Ini dikarenakan anda melakukan pernafasan, dan air menguap lebih cepat dari paru paru anda. Untuk melawan kelembaban yg rendah di dalam pesawat terbang, minum satu gelas 250 ml setiap jam anda berada diudara

Berikut ini ada faktor lain yg berakibat berapa banyak jumlah air yg anda perlu, dan beberapa tips sbb:

· Minum air lebih jika anda berpergian

· Pada musim panas dan berada diluar ruang, minum satu atau dua gelas air lebih banyak.

· Minum air lebih sewaktu berada di cuaca dingin. Tubuh anda memerlukan lebih banyak energi dan tubuh kehilangan air melalui pernafasan ketika dingin.

· Jika sedang sakit, hindari dehidrasi ( kekurangan cairan ) dengan minum lebih banyak.

· Kafein dan alkohol membuat tubuh anda kekurangan cairan. Minumlah satu gelas air 250 ml untuk setiap kafein atau alkohol yg anda minum.

· Ibu yg menyusui memerlukan lebih banyak air untuk memproduksi ASI

· Merokok juga dapat membuat tubuh kehilangan cairan, jadi jika anda merokok, pastikan anda minum air lebih.

Tanda tanda tubuh kekurangan cairan.

Perasaan sakit kepala yg anda rasakan pada suatu sore mungkin merupakan tanda tanda tubuh anda kekurangan cairan. Karena 75 % otak manusia terdiri dari air, kehilangan cairan tubuh yg sedang bisa mengakibatkan sakit kepala ringan, dan pusing. Dehidrasi pada level lebih tinggi bisa menimbulkan kenaikan temperatur tubuh, mempengaruhi kekuatan otot, ketahanan dan resiko kram, lelah karena panas dan sampai ke heat stroke.

Cara terbaik untuk mengetahui apakah tubuh kita mulai kekurangan cairan adalah memperhatikan warna pada air kencing (urine) – yg ideal adalah urine berwarna jernih dan bersih menandakan kecukupan air yg kita minum.

Tips untuk minum air putih lebih banyak:

· Tuang air minum pada gelas yg menarik atau botol yg gampang digunakan.

· Tambahkan es, dan satu potong jeruk atau lemon.

· Dinginkan air.

· Minumlah dengan gelas jumlah yg ideal sepanjang hari, dari pada minum yg banyak tapi hanya satu atau dua kali sepanjang hari.

· Kunjungi tempat air minum dikantor, dan lakukan istirahat minum air putih (water break) dari pada istirahat minum kopi ( coffee break )

· Buat minum air pada saat yg sama setiap hari menjadi kebiasaan.

Dari berbagai sumber

Salimin Djohan Wang

YAMAHA WATER PURIFIER

Tidak ada komentar:

Posting Komentar